Description of the Utilization of Village Funds for Covid-19 Countermeasures in Wee Paboba Village, North Wewewa Subdistrict

  • Fransiska Pande Taipa Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Nusa Cendana, Kupang, Nusa Tenggara Timur
  • Tadeus A. L. Regaletha Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Nusa Cendana, Kupang, Nusa Tenggara Timur
  • Dominirsep Ovidius Dodo Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Nusa Cendana, Kupang, Nusa Tenggara Timur
Keywords: Pemanfaatan, Dana Desa, Penanggulangan COVID-19

Abstract

Pada tahun 2021, muncul 5 kasus COVID-19 di Desa Wee Paboba dan meningkat menjadi 35 kasus di tahun 2022. Desa juga tidak menyediakan ruangan isolasi sesuai dengan kebijakan yang ditetapkan pemerintah. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pemanfaatan dana desa untuk penanggulangan COVID-19 di Desa Wee Paboba, meliputi pemanfaatan dana desa untuk desa tanggap COVID-19, dan hambatan dalam pemanfaatan dana desa untuk penanggulangan COVID-19. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Pengumpulan data dilakukan dengan wawancara mendalam dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan adanya penggunaan dana desa untuk penanggulangan COVID-19 di Desa Wee Paboba sebesar 4,19% pada tahun 2020 dan 8% pada tahun 2021, sedangkan untuk tahun 2022 targetnya 8% tapi yang terealisasi sampai bulan Juni adalah 2,52%. Pemanfaatan dana desa untuk BLT pada tahun 2020 sebesar Rp.561.600.000, tahun 2021 sebesar Rp.583.200.000 dan untuk tahun 2022 sampai dengan bulan Juni sebesar Rp.298.800.000. Hambatan yang dialami pemerintah desa dalam penanggulangan COVID-19 dari tahun 2020 hingga tahun 2022 adalah jalan yang belum bisa dilalui kendaraan. Tim relawan harus berjalan kaki untuk melakukan pendataan dan pembagian masker ke rumah masyarakat.

References

Arimbawa, M. (2022) “Pengelolaan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa pada Masa Pandemi COVID-19 di Desa Batuan Kecamatan Sukawati Kabupaten Gianyar,” hal. 11.Tersedia pada: http://eprints.ipdn.ac.id/7949/.

Kementerian Dalam Negeri (2020) Instruksi Menteri dalam Negeri Nomor 1 Tahun 2020 tentang Pencegahan Penyebaran dan Percepatan Penanganan Corona Virus di Lingkungan Pemerintah Daerah. Tersedia pada: https://kemendagri.go.id/documents/INMENDAGRI/2020/1585969098INSTRUKSI MENTERI DALAM NEGERI NOMOR 1 TAHUN 2020.pdf.

Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia (2020) Instruksi Menteri dalam Negeri Republik Indonesia Nomor 3 Tahun 2020 tentang Penanggulangan Corona Virus Disease 2019 (COVID-19) di Desa melalui Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa, Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia. Tersedia pada: https://www.juragandesa.net/2020/05/instruksi-mendagri-nomor-3-tahun-2020-Penanganan-Covid-19-Melalui-APBDes.html.

Kementerian Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (2020) Permendes PDTT No. 13 Tahun 2020 tentang Prioritas Penggunaan Dana Desa Tahun 2021, Peraturan Menteri,Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, Dan Transmigrasi Republik Indonesia. Tersedia pada: https://sdgsdesa.kemendesa.go.id/wp-content/uploads/2020/12/Peraturan-Menteri-Desa-Pembangunan-Daerah-Tertinggal-dan-Transmigrasi-Nomor-13-Tahun-2020-tentang-Prioritas-Penggunaan-Dana-Desa-2021-Salinan.pdf.

Kementerian Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (2020) SE No 8 Tahun 2020 tentang Desa Tanggap COVID-19 dan Penegasan Padat Karya Tunai Desa. Jakarta. Tersedia pada: https://drive.google.com/file/d/1y-ywkpsEfwI7nuvvWSsM4jhZt6DzvLZs/view.

Kementerian Kesehatan Republik Indonesia (2022) Situasi Terkini Perkembangan Coronavirus Disease. Tersedia pada: https://infeksiemerging.kemkes.go.id/document/situasi-terkini-perkembangan-coronavirus-disease-covid-19-15-april-2022/view.

Manduppa, A. K., Abubakar, H. dan Thanwain (2022) “Analisis Efektivitas Penggunaan Dana Desa pada Masa Pandemi COVID-19 di Desa Sasakan Kabupaten Mamasa,” 8(002), hal. 248–261. Tersedia pada: http://www.economicsbosowa.unibos.id/index.php/eb/article/view/538.

Martajaya, A. dan Sugiri, D. (2021) “Implementasi Penyaluran dan Penggunaan Dana Desa pada Masa Pandemi Covid-19: Studi Kasus Desa Karanganom Kabupaten Klaten,” Jurnal Edukasi (Ekonomi, Pendidikan dan …, 9(November), hal. 109–120. Tersedia pada: https://jurnal.unigal.ac.id/index.php/edukasi/article/view/5873.

Nugraha, R. A. P. (2021) “Dana Desa Pasca Lahirnya Undang-Undang Desa (Studi Penggunaan Dana Desa dalam Pemberian BLT di Desa Kelet di Masa Pandemi),” hal. 1–19. Tersedia pada: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/89948.

Presiden Republik Indonesia (2020) Peraturan Pemerintah Nomor 21 Tahun 2020 tentang Pembatasan Sosial Berskala Besar dalam Rangka Percepatan Penanganan Coronavirus Disease 2019/COVID-19. Jakarta. Tersedia pada: https://peraturan.bpk.go.id/Home/Details/135059/pp-no-21-tahun-2020.

Sugiyono (2013) Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung: Alfabeta.

Valentina, T. R., Putera, R. E. dan Safitri, C. (2020) “Analisis Pemanfaatan Dana Desa pada Masa Pandemi COVID-19 di Nagari Talang Anau Kabupaten Lima Puluh Kota,” Prosiding Simposium Nasional Multidisiplin, 2, hal. 124–132. Tersedia pada: http://jurnal.umt.ac.id/index.php/senamu/article/view/3447.

Yusuf, M. (2017) Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan Penelitian Gabungan. 1 ed. Jakarta.
Published
2023-01-16
How to Cite
Taipa, F., Regaletha, T., & Dodo, D. (2023). Description of the Utilization of Village Funds for Covid-19 Countermeasures in Wee Paboba Village, North Wewewa Subdistrict. ancasakti ournal f ublic ealth cience nd esearch, 3(1), 74-83. https://doi.org/10.47650/pjphsr.v3i1.603