CORE: Journal of Communication Research https://journal.unpacti.ac.id/index.php/CORE <p>CORE: Journal of Communication Research&nbsp;diluncurkan pada tahun 2022 dan diterbitkan oleh Program Studi Ilmu Komunikasi, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Pancasakti. Jurnal ini diterbitkan dua kali dalam setahun yakni dibulan Januari dan Juli.</p> <p>CORE: Journal of Communication Research menerbitkan berbagai konsep atau ide tentang komunikasi seperti: komunikasi organisasi, studi media, teknologi komunikasi, komunikasi interpersonal, iklan, komunikasi antarbudaya, perencanaan komunikasi dan public relations. Tidak terbatas pada kajian komunikasi, jurnal ini juga mengakomodasi penelitian yang terkait dengan kajian organisasi public dan bisnis</p> en-US <center><a href="http://creativecommons.org/licenses/by-sa/4.0/" rel="license"><img style="border-width: 0;" src="https://drive.google.com/uc?export=view&amp;id=1CtZGVthFsx3gb-HAzxAp6wrc5c7sHfom" alt="Lisensi Creative Commons"></a><br>Copyright a licensed under a&nbsp;<a href="http://creativecommons.org/licenses/by-sa/4.0/" rel="license">Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License</a>.</center> nurdyansa@unpacti.ac.id (Nurdyansa) imammuckti@gmail.com (Imam Mukti) Tue, 30 Jan 2024 00:00:00 +0000 OJS 3.1.1.2 http://blogs.law.harvard.edu/tech/rss 60 PERBANDINGAN PERSEPSI REMAJA LAKI-LAKI DAN PEREMPUAN TERHADAP SELF DISCLOSURE PADA SOSIAL MEDIA INSTAGRAM DI KOTA MAKASSAR https://journal.unpacti.ac.id/index.php/CORE/article/view/1216 <p>Instagram merupakan salah satu media sosial, dimana pengguna dapat meng-edit, mem-posting foto atau video. Instagram menggunakan sistem follower dan following. Follower berarti pengguna lain yang mengikuti kita, dan following adalah pengguna instagram lain yang kita ikuti. Pengguna intagram dapat berpartisipasi secara langsung dengan pengguna lain melalui komentar di foto atau video yang di-update, memberikan tanggapan seperti like. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbandingan persepsi remaja laki-laki dan perempuan terhadap keterbukaan diri (self disclosure) pada media sosial instagram di kota Makassar. Penelitian ini menggunakan angket yang dikirim menggunakan link googleform, serta melalkukan interview terhadap beberapa remaja laki – laki dan remaja perempuan, wawancara dilakukan untuk mengkonfirmasi dan mempertegas hasil analisis yang dilakukan secara kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari 1000 (seribu) responden yang menjawab bahwa perbandingan persepsi remaja laki - laki dan remaja perempuan terhadap self disclosure pada media sosial Instagram, yakni, remaja perempuan lebih terbuka dibandingkan dengan remaja laki-laki. Keterbukaan diri remaja perempuan di sosial media Instagram menunjukkan perbedaan yang sangat besar dan siginifikan dibanding dengan remaja laki – laki. Karena intensitas remaja perempuan dalam menagkses dan menggunakan media social Instagram lebiah banyak disbanding dengan remaja laki-laki. Hal ini terkonfirmasi dari hasil penelitian yaitu Keterbukaan remaja perempuan pada media social Instagram sebesar 69% sedangkan laki-laki 31%.</p> Imam Mukti, Abdul Halim, Muhammad Asriadi ##submission.copyrightStatement## https://journal.unpacti.ac.id/index.php/CORE/article/view/1216 Tue, 09 Jan 2024 00:00:00 +0000 KOMUNIKASI ANTAR BUDAYA SEBAGAI STRATEGI MEMPERTAHANKAN EKSISTENSI BUDAYA “MO RENG” SUKU REA DI DESA TAEN TERONG KEC. RIUNG KABUPATEN NGADA NUSA TENGGARA TIMUR https://journal.unpacti.ac.id/index.php/CORE/article/view/1226 <p><em>Penelitian ini mengeksplorasi peran komunikasi antarbudaya dalam mempertahankan budaya Moreng Suku Rea di Desa Taen Terong di tengah pengaruh globalisasi. Melalui pendekatan kualitatif dan fokus pada interaksi simbolik, peneliti menyoroti pentingnya adaptasi dan pemahaman antarbudaya dalam menjaga keseimbangan antara tradisi lokal dan budaya global. Hasil penelitian menunjukkan bahwa komunikasi antarbudaya memungkinkan masyarakat Suku Rea untuk mempertahankan identitas budaya lokal sambil tetap terbuka terhadap nilai-nilai positif dari budaya global. Pemahaman yang mendalam terhadap simbol-simbol budaya dan kemampuan berkomunikasi antarbudaya yang efektif sangat penting bagi masyarakat Suku Rea dalam menjaga keberlangsungan budaya Moreng. Proses komunikasi lintas budaya, yang didasari oleh pemahaman simbol-simbol budaya, dapat menciptakan hubungan yang harmonis antara budaya lokal dan global, sehingga konflik yang mungkin timbul dapat diminimalkan. </em></p> Romanus Ndaun, Erniwati Erniwati ##submission.copyrightStatement## https://journal.unpacti.ac.id/index.php/CORE/article/view/1226 Thu, 11 Jan 2024 00:00:00 +0000 STRATEGI KOMUNIKASI PERUSAHAAN DAERAH (PD) PARKIR KOTA MAKASSAR DALAM MENSOSIALISASIKAN PARKIR ELEKTRONIK DI KOTA MAKASSAR https://journal.unpacti.ac.id/index.php/CORE/article/view/1227 <p><em>Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui, bagaimana Strategi komunikasi Perusahaan Daerah (PD) parkir Kota Makassar dalam Mensosialisasikan Parkir elektronik di Kota Makassar serta untuk mengetahui apa faktor yang mempengaruhi Strategi komunikasi Perusahaan Daerah (PD) parkir dalam Mensosialisasikan parkir elektronik di Kota Makassar. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif pendekatan deskriptif, dengan jumlah responden 9 orang dan memakai tiga teknik pengumpulan data yaitu, observasi, wawancara dan dokumentasi, kemudian analisis data menggunakan triangulasi sumber. Hasil penelitian menunjukkan strategi komunikasi PD. Parkir Kota Makassar menggunakan platform media sebagai basis publisitas dan team mobile patroli serta pemanfaatan sumber daya juru parkir, namun upaya yang dilakukan belum optimal. Sedangkan faktor yang mempengaruhi strategi komunikasi PD. Parkir yaitu 1) Faktor Pendukung antara lain: Platform media; Team patroli mobile, dan; Sumber daya jukir. Sedangkan Faktor Penghambat adalah Kurangnya pengawasan dan pengelolaan terhadap penyebaran informasi; Minimnya peran Humas PD parkir; Kepedulian masyrakat yang rendah, dan Kurangnya pemanfaatan fungsi dan sumber daya pengawas pada setiap titik terminal parkir elektronik.</em></p> Nurdyansa Nurdyansa, Abdul Furad, Syaharuddin Syaharuddin ##submission.copyrightStatement## https://journal.unpacti.ac.id/index.php/CORE/article/view/1227 Tue, 16 Jan 2024 00:00:00 +0000