HUBUNGAN KREATIVITAS BELAJAR TERHADAP PRESTASI BELAJAR SISWA KELAS VIII MTs NEGERI 4 BUTON SELATAN

  • Anwar Anwar Universitas Dayanu Ikhsanuddin
  • Ernawati Jais Universitas Dayanu Ikhsanuddin
  • La Eru Ugi Universitas Dayanu Ikhsanuddin
  • Nur Alam Ufatmah Universitas Dayanu Ikhsanuddin
Keywords: Hubungan, Kreativitas Belajar, Prestasi Belajar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya hubungan kreativitas belajar terhadap prestasi belajar siswa kelas VIII MTs Negeri 4 Buton Selatan. Penelitian ini adalah penelitian korelasional dengan menggunakan desain penelitian korelasional bivariat. Populasi penelitian ini adalah siswa kelas VIII MTs Negeri 4 Buton Selatan yang terdiri atas 2 kelas dengan keseluruhan sebanyak 40 siswa. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan angket dan dokumentasi. Dari hasil analisis deskriktif data menunjukan bahwa tingkat kreativitas belajar siswa secara umum masih dalam kategori sedang. Dimana sebanyak 17,5% siswa berada dalam kategori tinggi 65% siswa berada dalam kategori sedang dan sebanyak 17,5% siswa berada dalam kategori rendah. Sedangkan untuk prestasi belajar matematika siswa secara umum masih dalam kategori sedang. Dimana sebanyak 17,5% siswa berada dalam kategori tinggi 65% siswa berada dalam kategori sedang dan sebanyak 17,5% siswa berada dalam kategori rendah. Bersumber dari data penafsiran analisis korelasi linear sederhana penilaian kreativitas belajar siswa (X) terhadap prestasi belajar siswa (Y) menghasilkan nilai signifikan 0,003 dengan perbandingan taraf nyata (α = 5%) maka nilai signifikan < α atau 0,003 < 0,050. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa kreativitas belajar siswa mempunyai hubungan terhadap prestasi belajar matematika siswa kelas VIII MTs Negeri 4 Buton Selatan

References

Ariyati, N. (2017). Pengaruh Metode Giving Question and Getting Answer Terhadap Hasil Belajar Matematika (Penelitian Pada Siswa Kelas III SDN Bandongan 1 Kecamatan Bandongan Kabupaten Magelang). Universitas Muhamadiyah Magelang.

Artika, M. N. W. D. (2017). Hubungan Antara Kreativitas dengan Hasil Belajar Siswa dalam Pokok Bahasan Keliling dan Luas Lingkaran Pada Siswa Kelas VIII B SMP Kansius Sleaman Tahun Ajaran 2016/2017. Universitas Sanata Darma.

Asmawati, L. (2017). Peningkatan kreativitas Anak Usia Dini Melalui Pembelajaran Terpadu Berbasis Kecerdasan Jamak, 11, 21. https://doi.org/http://doi.org/10.21009/JPUD.111

Evitasari, A. (2018). Hubungan Antara Kemampuan Kognitif Belajar Pada Mata Pelajaran Bahasa Inonesia Siswa Kelas V MIN 10 Bandar Lampung. Univesitas Islam Negeri Raden Intan Lampung.

Hamdu, G., & Agustina, L. (2011). Pengaruh Motivasi Belajar Terhadap Prestasi Belajar IPA di Sekolah Dasar, 12, 90–96.

Hara, N. H. (2021). Perngaruh Keaktifan Belajar Terhadap Hasil Belajar Siswa Mata Pelajaran Matematika SD Negeri Waruruma Kelas IV Tahun Pelajaran 2020/2021. Universitas Dayanu Ikhsanuddin.

Hasamah, H., Pantiwati, Y., Restian, A., & Puji Sumarsono. (2016). Belajar dan Pembelajaran (1 ed.). Malang: Universitas Muhamadiah Malang.

Jamaris, M. (2010). Perkembangan dan Pengembangan Anak Usia Taman Kanak-Kanak: Petunjuk Bagi Guru. Jakarta: PPs UNJ.

Jamil, I. M. (2017). PRESTASI BELAJAR ANAK, I(1), 1–17.

Munandar, S. C. U. (1992). Mengembangakan Bakat dan Kreativitas Anak Sekolah. Jakarta: Grasindo.

Nasruddin, A. M. (2021). Pengaruh Kepercayaan Diri dan Kecerdasan Emosional Terhadap Kemampuan Penyelesaian Soal Cerita Matematika Siswa Kelas VIII SMP Negeri 4 Baubau. Universitas Dayanu Ikhsanuddin.

Rachmawati, Y., & Kurniati, E. (2011). Strategi Pengembangan Kreativitas Pada Anak Usia Taman Kanak-Kanak. Jakarta: Kencana Prenada Media Grup.

Rosyid, M. Z., Mustajab, & Abdullah, A. R. (2019). Prestasi Belajar. (M. P. . Halimatus sa’diyah, Ed.). Pamekasan: Literasi Nusantara.

Septiany, W., Rodiyana, R., & Haryanti, Y. D. (2019). Implementasi Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Team Assited Individualization (TAI) Dalam Pembelajaran, 6(1), 1458–1465.

Suwandi, S., Firmiana, M. E., & Rohayati. (2014). Pengaruh Penggunaan Alat Peraga terhadap Hasil Pembelajaran Matematika pada Anak Usia Dini, 2(4), 297–305.

Published
2023-10-06