Uji Analgesik Ekstrak Rumput Belang (Zebrina pendula Schnizl.) Pada Mencit (Mus musculus) Dengan Parameter Geliat

  • Istianah Purnamasari Universitas Muhammadiyah Makassar
  • Zakiah Zakiah Universitas Muhammadiyah Makassar
  • Yuyun Sri Wahyuni Universitas Muhammadiyah Makassar
  • Hernawati Basir Universitas Muhammadyah Makassar
Keywords: Rumput belang, Ekstrak, Analgesik, Mencit

Abstract

This research was conducted to determine the effect and concentration of the extract of Striped Grass (Zebrina pendula Schnizl.) which is productive as an analgesic against mice. The research was conducted by extracting samples with ethanol as a solvent using the maceration method. The striped grass extract was used for analgesia test on male mice at concentrations of 0.5% w/v, 1% w/v and 1.5% w/v. The results of the study showed Striped Grass Extract 0.5%, 1% and 1.5% w/v showed an analgesic effect in mice with an average percentage decrease in the number of stretches of 22.82%, 52.88%, and 68.51.97%, respectively. Striped Grass Extract at a concentration of 1.5% w/v showed the most effective analgesic effect, but the effect was still lower than the comparison given mefenamic acid 0.2% w/v at the statistical calculation level 0.05

Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui efek dan konsentrasi ekstrak Rumput Belang (Zebrina pendula Schnizl.) yang berkhasiat sebagai analgesik terhadap mencit. Penelitian dilakukan dengan mengekstraksi sampel dengan pelarut etanol dengan metode maserasi. Ekstrak Rumput Belang yang diperoleh digunakan untuk uji analgesik terhadap mencit jantan  konsentrasi 0,5% b/v, 1% b/v dan 1,5% b/v.. Hasil dari penelitian menunjukkan Ekstrak Rumput Belang 0,5%, 1% dan 1,5% b/v menunjukkan efek analgesik pada mencit dengan rata-rata persentase penurunan jumlah geliat sebesar 22,82%, 52,88%, dan 68,51,97 %,  Ekstrak Rumput Belang pada konsentrasi 1,5% b/v menunjukkan efek analgesik paling efektif, tetapi efeknya masih lebih rendah dibandingkan pemberian pembanding asam Mefenamat 0,2% b/v pada perhitungan statistik  taraf α 0,05 menunjukkan signifikan

Published
2025-01-31