Uji Efek Antipiretik Ekstrak Etanol Dan N-Heksan Herba Seledri (Apium graveolens L) Pada Mencit (Mus musculus)

  • Intan Amping Mendila Universitas Pancasakti Makassar
  • Agust Dwi Djayanti Akademik Farmasi Yamasi Makassar
  • Farid Fani Temarwut Universitas Pancasakti Makassar
Keywords: Seledri, Etanol, n-Heksan, Antipiretik

Abstract

Telah dilakukan penelitian tentang Uji Efek Antipiretik Ekstrak Etanol dan n-Heksan Herba Seledri (Apium graveolens L) Pada Mencit (Mus musculus). Tujuan untuk mengetahui ekstrak mana yang lebih berpotensi dalam menurunkan demam pada mencit yang diinduksi pepton..  Penelitian ini menggunakan 18 ekor mencit jantan yang dibagi atas 6 kelompok masing-masing diberi ekstrak etanol Herba Seledri 0,3%b/v, 0,6%b/v dan ekstrak n-Heksan Herba Seledri 0,3%b/v, 0,6%b/v sebagai kelompok perlakuan, diberi Na.CMC 1% b/v sebagai kelompok kontrol negatif dan diberi Paracetamol sebagai kelompok kontrol positif.. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian ekstrak etanol dan n-Heksan Herba Seledri dengan masing-masing konsentrasi 0,3%b/vdan 0,6% b/v memiliki efek antipiretik pada mencit jantan.Pemberian ekstrak etanol Herba Seledri menunjukkan efek antipiretik pada mencit jantan yang lebih berpotensi dibandingkan dengan, ekstrak n-Heksan Herba Seledri tetapi efeknya masih lebih rendah dibandingkan pemberian suspensi Paracetamol. Berdasarkan hasil uji statistik dengan analisis varians menunjukkan adanya perbedaan yang signifikan antar perlakuan (P<0,05).

Published
2021-09-28