Efek Ekstrak Etanol Klika Batang Puring (Codiaeum variegatum (L) BI) Terhadap Biometri Janin Pada Tikus Putih (Rattus norvegicus)
Abstract
Puring mempunyai rasa pahit, bersifat dingin dan beracun. Akar dan kulit batangnya mengandung zat samak dan zat yang rasanya panas di lidah dan tenggorokan. Bahan kimia yang terkandung dalam puring diantaranya adalah tanin, alkaloid, glikosida jantung, saponin, cardenolides, steroid dan phyllates. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar efek ekstrak klika batang puring (Codiaeum variegatum (L) BI terhadap berat badan tikus hamil, jumlah fetus lahir, berat badan fetus, fetus mati, fetus resorpsi dan fetus hemoragi. Dalam penelitian ini digunakan 6 tikus hamil yang dibagi dalam dua kelompok yang masing-masing kelompok terdiri dari 3 ekor tikus hamil dimana kelompok pertama sebagai kontrol dan kelompok kedua sebagai perlakuan. Kelompok pertama diberi Na.CMC 1% sebagai kontrol, sedangkan kelompok kedua diberi ekstrak klika batang puring (Codiaeum variegatum (L) BI 80 mg/kgBB. Pengamatan dilakukan pada hari ke-20 dengan bedah sesar untuk mengambil fetus dalam uterus. Morfologi fetus diamati setelah fetus dikeluarkan dari uterus. Dari hasil pengamatan setelah diuji dengan menggunakan statistik ANAVA desain Rancangan Acak Kelompok, Rancangan Acak Lengkap dan uji t, ekstrak klika batang puring pada dosis 80 mg/kgBB dapat menurunkan kehamilan pada tikus putih betina