UJI EFEKTIVITAS KOMBINASI EKSTRAK LENGKUAS MERAH (Alpinia purpurata K. Schum) DAN LENGKUAS PUTIH (Alpinia galanga L. Willd) TERHADAP PERTUMBUHAN Candida albicans

  • Andi Nur Ilmi Adriana Universitas Pancasakti Makassar
Keywords: Lengkuas Merah;, Lengkuas Putih;, Antifungi;, Candida albicans.

Abstract

Secara umum, ada dua jenis Lengkuas yang dikenal di masyarakat, yaitu Lengkuas Putih (Alpinia galanga L. Willd) dan Lengkuas Merah (Alpinia purpurata K. Schum) yang memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui potensi dari efektivitas kombinasi ekstrak Lengkuas Merah (Alpinia purpurata K. Schum) dan Lengkuas Putih (Alpinia galanga L. Willd) terhadap pertumbuhan Candida albicans. Hasil dari penelitian ini diperoleh kombinasi 1:1 memiliki dimana zona hambat rata-ratanya ialah 7.15 mm. Kemudian pada kombinasi 1:2 memiliki dimana zona hambat rata-ratanya ialah 7.55 mm. Lalu pada kombinasi 2:1 diperoleh dimana zona hambat rata-ratanya ialah 8.38 mm. Hal ini dinyatakan dari hasil penelitian bahwa pemberian Lengkuas Merah (Alpinia purpurata K.Schum) pada pertumbuhan Candida albicans lebih efektif dibandingkan Lengkuas Putih (Alpinia galanga L.Willd). Adapun hasil analisis menggunakan one way Anova, diperoleh nilai dari uji normalitas pada kombinasi 1:1, 1:2, 2:1 dan kontrol positif terdiri dari 0.694, 0.089, 0.422 dan 0.714 dimana hasil ini menunjukkan nilai P>0.005 sehingga nilai hasil tersebut memenuhi syarat normalitas.

Published
2023-09-14