Gambaran Penerimaan Rekam Medis Elektronik di Rumah Sakit Santa Elisabeth Medan

  • Pestaria Saragih STIKes Santa Elisabeth Medan
  • Jev Boris STIKes Santa Elisabeth Medan
  • Tahoma Mutiara Siahaan STIKes Santa Elisabeth Medan
Keywords: Penerimaan, Rekam Medis Elektronik, Manfaat, Kemudahan, Sikap

Abstract

Penerimaan Rekam Medis Elektronik merupakan salah satu pendukung dalam penerimaan sistem informasi bagi pelayanan kesehatan. Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran penerimaan rekam medis elektronik berdasarkan manfaat, kemudahan dan sikap pada pelayan kesehatan. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif. Sampel pada penelitian ini adalah sebanyak 78 responden dengan teknik pengambilan sampel adalah total sampling. Pengambilan sampel dengan menggunakan teknik data primer. Instrumen adalah lembar kuesioner. Analisa data dilakukan secara univariat. Hasil penelitian diperoleh persentase kemudahan penerimaan rekam medis elektronik sebesar 67,9%, manfaat penerimaan rekam medis elektronik sebesar 60,3% dan sikap penerimaan rekam medis elektronik sebesar 14,1%. Manfaat dikatakan baik dikarenakan penerimaan rekam medis dapat bermanfaat untuk menyediakan informasi dengan jelas serta penerimaan rekam medis elektronik dapat menyediakan laporan dengan cepat. Kemudahan dikatakan baik dikarenakan penerimaan rekam medis elektronik lebih mudah digunakan serta cukup berguna. Penyebab sikap penerimaan rekam medis elektronik dikatakan kurang baik dikarenakan petugas masih memiliki tingkat risiko dalam penerimaan rekam medis elektronik. Diharapkan bagi petugas kesehatan di Rumah Sakit Santa Elisabeth Medan dapat meningkatkan sistem penerimaan rekam medis elektronik dan dilakukannya sosialisasi kepada petugas yang melakukan sistem penerimaan rekam medis elektronik.

References

Amin, M., Setyonugroho, W., & Hidayah, N. (2021). Implementasi rekam medik elektronik: sebuah studi kualitatif. Jatisi (Jurnal Teknik Informatika Dan Sistem Informasi), 8(1), 430-442.

Ariani, Suci. "Analisis Keberhasilan Implementasi Rekam Medis Elektronik Dalam Meningkatkan Efisiensi Dan Mutu Pelayanan." Jurnal Kesehatan dan Kedokteran 2.2 (2023): 7-14.

Dwijosusilo, K., & Sarni, S. (2018). Peranan Rekam Medis Elektronik Terhadap Sistim Informasi Manajemen Rumah Sakit di Rumah Sakit Umum Haji Surabaya.

Melati, R. (2024). Pengaruh Persepsi Siswa Dan Pendekatan Technology Acceptance Model (Tam) Terhadap Penggunaan Aplikasi Pendidikan Di Sma Plus Provinsi Riau.

Putri, R. R. S., & Iriani, S. S. (2021). Pengaruh perceived ease of use dan perceived usefulness terhadap keputusan penggunaan aplikasi Tokopedia melalui trust sebagai variabel intervening. Jurnal Ilmu Manajemen (JIM), 9(2), 708-722.

Alifa, R. P. Q. (2023). Analisis Pelepasan Informasi Rekam Medis dalam Menjamin Keamanan dan Kerahasiaan Rekam Medis di RSPAL dr. Ramelan Surabaya.

Setiatin, S. S., & Susanto, A. S. (2021). Evaluasi penerapan rekam medis elektronik rawat jalan di rumah sakit umum x bandung tahun 2021. Cerdika: Jurnal Ilmiah Indonesia, 1(8), 1045-1056.

Izza, A. A., & Lailiyah, S. (2024). Literature review: Overview of the Implementation of Electronic Medical Records in Indonesian Hospitals based on Minister of Health Regulation (Permenkes) Number 24 of 2022 concerning Medical Records. Media Gizi Kesmas, 13(1), 549-562.
Published
2024-08-29
How to Cite
Saragih, P., Boris, J., & Siahaan, T. (2024). Gambaran Penerimaan Rekam Medis Elektronik di Rumah Sakit Santa Elisabeth Medan. urnal romotif reventif, 7(4), 911-915. https://doi.org/10.47650/jpp.v7i4.1365