Upaya Peningkatan Kinerja Layanan Sekretariat DPRD Kabupaten Soppeng

  • Anirwan Anirwan Universitas Pancasakti
  • Aswar Annas
Keywords: Strategi, Peningkatan Kinerja Layanan, Organisasi

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui upaya peningkatan kinerja layanan Sekretariat DPRD Kabupaten Soppeng. Metode penelitian yang digunakan adalah metode masukan (the infut storage), yakni Matriks Internal Factor Evaluation (IFE) dan Matriks Eksternal Factor Evaluation (EFE) dan pencocokan (the matching stage), yakni matriks SWOT. Matriks IFE dan matrix EFE dibuat dengan menggunakan lima langkah, yakni identifikasi factor kunci internal dan eksternal, tahap pemberian bobot, tahap penetapan skala, tahap kalkulasi bobot dan skala, tahap menjumlahkan bobot dengan skala penilaian, sedangkan penyusunan strategi peningkatan kinerja layanan dilakukan pemilihan 5 besar dari nilai scoring tertinggi dari faktor-faktor kunci internal dan ekternal yang kemudian dimasukkan kedalam matrix SWOT untuk dilakukan pencocokan (matching tool). Hasil penelitian menunjukkan bahwa upaya peningkatan kinerja layanan Sekretariat DPRD Kabupaten Soppeng telah mendapatkan penilaian baik oleh anggota DPRD meskipun masih tetap perlu untuk terus dilakukan peningkatan layanan agar bisa mencapai penilaian sangat baik. Oleh karena itu, untuk meningkatkan kinerja layanan Sekretariat DPRD maka strategi yang dapat dilakukan adalah penyediaan media aspirasi berbasis online dalam mendukung kerja- kerja anggota DPRD dan peningkatan sosialisasi dan publikasi terkait tugas, fungsi dan kinerja anggota DPRD; peningkatan dukungan pendidikan dan pelatihan pegawai sekretariat dalam menciptakan profesionalitas aparatur sekretariat DPRD dan update informasi dan regulasi melalui Website DPRD yang terintegrasi dengan website pemerintah pusat, provinsi dan kabupaten; peningkatan kemampuan adaptasi pegawai secretariat DPRD dalam menyesuaikan perubahan regulasi tanpa mengurangi kualitas layanan; penyediaan TV informasi kegiatan anggota DPRD yang berbasis IT dan pembuatan buku saku regulasi dalam mendukung kinerja anggota DPRD.

References

Annas, A., & Anirwan, A. (2019). Upaya Peningkatan Kinerja DPRD Kabupaten Soppeng. Journal of Governance and Local Politics, 1(2), 82-99.

Dwiyanto, A. 2006. Penilaian Kinerja Organisasi Publik, Makalah Dalam Seminar Sehari: Kinerja Organisasi Sektor Publik, Kebijakan dan Penerapannya. Fisipol UGM, Yogyakarta.

Harahap, A. S., & Angelia, N. (2016). Peranan Promosi Jabatan Terhadap Kinerja Pegawai Negeri Sipil Di Sekretariat DPRD Kabupaten Padang Lawas. Publikauma: Jurnal Administrasi Publik Universitas Medan Area, 4(1), 29-42.

Mukhlishoh, I., Hamid, A., & Arenawati, A. (2016). Pengaruh motivasi kerja terhadap kinerja pegawai di sekretariat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Banten (Doctoral dissertation, Universitas Sultan Ageng Tirtayasa).

Novitasari, A. (2014). Evaluasi terhadap implementasi standar pengukuran kinerja karyawan bagian umum untuk meningkatkan kualitas layanan keluhan masyarakat di Kantor DPRD Propinsi Jawa Timur. CALYPTRA, 3(1), 1-9.

Septiani, E. (2018). Analisis Kinerja Pegawai Dalam Penyelengaraan Pelayanan Publik Di Sekretariat DPRD Kota Sungai Penuh. Jurnal Administrasi Nusantara, 1(2), 58-73.

Sutanti, N. (2014). Strategi Peningkatan Kualitas Layanan Di Sekretariat DPRD Kabupaten Magelang Tahun 2012. Jurnal Riset Manajemen Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Widya Wiwaha Program Magister Manajemen, 1(1), 1-21

Rangkuti F D. 2005. Strategic Management Concepts and Cases Ninth Edition. New Jersey, Prentice Hall.

Ratminto, dan Winarsih. 2013. Manajemen Pelayanan. Pustaka Pelajar, Yogyakarta.

Zamzam, F. (2016). Pengaruh Pengembangan Karier dan Iklim Organisasi terhadap Kinerja Pegawai Sekretariat DPRD Kabupaten OKI dengan Variabel Kepuasan Kerja sebagai Intervening. Ekonomica Sharia, 1(2), 1-12.

Dokumen-Dokumen

Peraturan Bupati Kabupaten Soppeng Nomor 43 Tahun 2016 tentang Kedudukan, Susunan Organisasi, Tugas dan Fungsi serta Tata Kerja Sekretariat DPRD Kabupaten Soppeng. Sekretariat DPRD Soppeng.

Peraturan Bupati Kabupaten Soppeng Nomor 32 Tahun 2019. Kedudukan, Susunan Organisasi, Tugas dan Fungsi serta Tata Kerja Sekretariat DPRD Kabupaten Soppeng.

Peraturan Daerah Nomor 5, Tahun 2016 tentang Pembentukan dan Susunan Perangkat Daerah Kabupaten Soppeng.

Peraturan DPRD Kabupaten Soppeng Nomor 1 Tahun 2018 tentang Tata Tertib Sekretariat DPRD Soppeng.

Peraturan Pemerintah Nomor 18 Tahun 2016 tentang Perangkat Daerah.

Peraturan Pemerintah Nomor 12 Tahun 2018 Tentang Pedoman Penyusunan Tata Tertib DPRD Provinsi, Kabupaten, dan Kota.

Sekretariat DPRD. 2016. Laporan Kinerja Sekretariat DPRD Kabupaten Soppeng.

Sekretariat DPRD. 2017. Laporan Kinerja Sekretariat DPRD Kabupaten Soppeng.

Sekretariat DPRD. 2018. Laporan Kinerja Sekretariat DPRD Kabupaten Soppeng.

Sekretariat DPRD. 2019. Laporan Kinerja Sekretariat DPRD Kabupaten Soppeng.

Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah.

Published
2020-11-02